MALAM NUZUL QURAN

KEUTAMAAN MALAM NUZUL QURAN 










 Materi ceramah malam ini berkaitan dengan “Keutamaan Malam Nuzul Quran”.
 Nuzul Quran adalah peristiwa yang memiliki banyak keistimewaan. Tak hanya bagi Rasulullah, Nuzulul Quran ini juga sangat istimewa untuk seluruh umat muslim di dunia. Doa Nuzulul Quran banyak dipanjatkan pada malam Nuzulul Quran. 

Alquran diturunkan Nabi Muhammad SAW sedang berada di Gua Hira, ketika tiba-tiba Malaikat Jibril datang menyampaikan wahyu tersebut. Wahyu pertama yang diturunkan kepada Nabi Muhammad adalah surat Al Alaq ayat 1-5. Adapun mengenai waktu atau tanggal tepatnya kejadian tersebut, terdapat perbedaan pendapat di antara para ulama, sebagian menyakini peristiwa tersebut terjadi pada bulan Rabiul Awal pada tanggal 8 atau 18 (tanggal 18 berdasarkan riwayat Ibnu Umar), sebagian lainnya pada bulan Rajab pada tanggal 17 atau 27 menurut riwayat Abu Hurairah, dan lainnya adalah pada bulan Ramadan pada tanggal 17 (Al-Bara' bin Azib) ,21 (Syekh Al-Mubarakfuriy) dan 24 (Aisyah, Jabir dan Watsilah bin Asqo' ) Dikutip dari Nu Online.

Dalam surat al-Baqarah ayat 185 jelas diterangkan bahwa alquran diturunkan pada bulan Ramadan. Mengenai hal ini hampir semua ulama bersepakat. شهر رمضان الذى انزل فيه القرأن هدى للناس وبينت من الهدى والفرقان<> Beberapa hari yang ditentukan itu ialah) bulan Ramadan, bulan yang di dalamnya diturunkan (permulaan) Alquran sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu dan pembeda (antara yang hak dan yang bathil). 

Hanya saja para ulama berbeda pendapat mengenai tanggal turunnya Alquran di bulan Ramadan ini. Imam Ibnu Ishaq berpendapat bahwa tanggal turunnya Alquran adalah tanggal 17 Ramadan pada tahun 41 dari kelahiran Rasulullah saw. Hal ini berdasar pada surat al-anfal ayat 41: ان كنتم امنتم بالله وماانزلنا على عبدنا يوم الفرقان يوم التقى الجمعان jika kamu beriman kepada Allah dan kepada apa[615] yang kami turunkan kepada hamba Kami (Muhammad) di hari Furqaan, yaitu di hari bertemunya dua pasukan. Dan Allah Maha Kuasa atas segala sesuatu.


Hari bertempurnya kedua golongan itu adalah antara kaum muslimin dengan musyrikin, yaitu hari perang Badar tanggal 17 Ramadan tahun 2 Hijriah. Mengenai hal ini Imam Thabari menjelaskan dengan sanad dari Hasan bin Ali: كانت ليلة الفرقان يوم التقى الجمعان لسبع عشرة من شهر رمضان Malam al-Furqan (malam diturunkannya alquran ) adalah bertepatan hari pertempuran dua golongan yaitu tanggal 17 Ramadhan. Artinya tanggal 17 Ramadan merupakan momen penting dalam sejarah Islam, selain hari berlangsungnya perang Badar, juga merupakan waktu pertama kali diturunkannya Alquran kepada Rasulullah saw melalui malaikat Jibril. 


Adapun surat pertama yang diturunkan adalah surat al-Alaq. Begitulah seterusnya Alqur’an diturunkan secara berangsur-angsur hingga yang terakkhir adalah ayat dari surat al-Maidah selama kurun waktu 22 Tahun 2 bulan 22 hari. Sebagai seorang hamba Allah maka amalan apa saja yang harus dilakukan di Malam Nuzulul QURAN ???? Amalan yang dilakukan di Malam Nuzulul Quran yaitu:

1. Pertama adalah istiqomah membaca Al Quran. Setidaknya kamu khatam membaca Al Quran satu kali selama bulan Ramadan ini. 

2. I’tikaf atau berdiam diri di masjid pada malam hari

Doa Nuzulul Quran yang dapat diamalkan. Mulai dari dzikir hingga melantunkan ayat Alquran. Berikut salah satu contoh doa Nuzulul Quran: 

Allaahumma nawwir quluubanaa bi tilaawatil qur aan, wa zayyin akhlaa qonaa bijaahil qur aan, wa hassin a’maalanaa bi dzikril qur aan, wa najjinaa minan naari bi karoo matil qur aan, wa adkhilnal jannata bi syafaa’til qur aan.

"Ya Allah sinari hati kami sebab membaca Alquran, hiasi akhlak kami dengan kemuliaan Alquran, baguskanlah amalan kami karena berdzikir lewat Alquran , selamatkanlah kami dari api neraka karena kemuliaan Alquran, masukkanlah kami ke dalam surga dengan syafa’at Alquran." 


Ya Allah Yang Maha Adil kabulkanlah doa2 kami, Guru2 kami dan Alim Ulama kami untuk Negeri kami dan Pemimpin Bangsa kami. Engkau Maha tau kondisi Bangsa Kami saat ini. Amin ya robbalamin.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Menulis Itu Candu

Bulan Penuh Berkah

MARHABAN YA RAMADHAN 1440 HIJRIAH